About Me

Menuang Rasa , Merajut Asa
>Abid Nurhuda

Teknologi dan Kebudayaan







Perkembangan antara Ilmu, Teknologi dan budaya
Teknologi dan Budaya




Pengertian ilmu, teknologi, dan kebudayaan
a.    Ilmu adalah seluruh usaha sadar untuk menyelediki, menemukan dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai segi kenyataan dalam alam manusia.
b.    Teknologi merupakan serangkaian prinsip dan metode yang berkaitan dengan perbuatan suatu objek/ percakapan/prinsip dan seni. Teknologi dapat diartikan sebagai benda-benda yang berguna bagi manusia seperti mesin, tetapi juga dapat mencangkup hal yang lebih luas seperti metode organisasi,kontruksi, medis dan lain-lain. Intinya keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang di perlukan untuk kelangsungan dan kenyamanan manusia.
c.    Kebudayaan adalah pembangunan yang di dasarkan pada kekuatan manusia, baik jiwa maupun pikiran berdasarkan latihan dan pengalaman. Intinya kebudayaan adalah semua hasil karya,rasa dan cipta masyarakat.
Hubungan ilmu dengan teknologi,ilmu dan kebudayaan
a.    Ilmu dan teknologi
    Ilmu dan teknologi memiliki keterkaitan hubungan yang jelas. Ilmu digunakan untuk mengetahui apa , sedangkan teknologi mengetahui bagaimana. Jadi, ilmu pengetahuan mendorong teknologi, teknologi mendorong penelitian, penelitian menghasilkan ilmu pengetahuan yang baru menuju teknologi yang baru.
b.    Ilmu dan kebudayaan
    Dalam unsur budaya terdapat adanya system pengetahuan dimana ilmu dan teknologi termasuk di dalamnya. Ilmu dan budaya mempunyai hubungan yang saling mempengaruhi dan ketergantungan, karena manusia yang membentuk budaya, merumuskan ilmu, dan mencipkatan teknologi serta mengembangkan kedua-duanya.
c.    Teknologi dan kebudayaan
    Teknologi merupakan salah satu komponen kebudayaan. Teknologi menyangkut cara-cara atau teknik produksi, memakai serta memelihara segala peralatan dan perlengkapan. Dengan semakin majunya perkembangan teknologi, maka hal tersebut berdampak pada perubahan budaya.

Post a Comment

0 Comments