About Me

Menuang Rasa , Merajut Asa
>Abid Nurhuda

Quotes kebahagiaan












Tentang bahagia..

🍁Bahagia adalah salah satu perasaan alami manusia yang sedang merasakan senang, tentram, dan bebas dari hal-hal yang menyusahkan dan menyedihkan.

🍁Setiap manusia pernah mengalami momen-momen yang bisa buat mereka bahagia.

🍁Dan tentunya, setiap orang juga punya cara tersendiri bagaimana supaya perasaan mereka menjadi bahagia.

🍁Tuhan menciptakan segala sesuatu didunia ini secara berpasangan, Jika ada sedih, pasti ada juga bahagia.

🍁dan Tuhan juga menggilirkan segala sesuatu. Ibaratkan sebuah roda yang tidak selamanya berada dibawah.

🍁Begitupun dengan masalah dan cobaan yang sedang kamu hadapi saat ini.

🍁Kamu hanya perlu waktu untuk mengubah suasana hati yang lelah dan sedih menjadi sebuah kebahagiaan bermakna perjuangan.

🍁Kebahagiaan bisa kita dapat kapanpun dan dimanapun.

🍁Bahagia itu bukan berarti kamu memiliki semua harapan dan mendapatkan semua yang kamu inginkan, harta yang banyak, ataupun kaya.

🍁Definisi bahagia bukanlah untuk membandingkan antara kamu dengan orang lain.

🍁apa yang kamu miliki, dan apa yang tidak dimiliki orang lain.

🍁 Karena itu sama saja kamu bahagia diatas penderitaan orang lain.

🍁Kebahagiaan tidak selalu identik dengan kata mewah.

🍁Memang sih hidup yang sempurna itu adalah salah satu bentuk kebahagiaan.

🍁Namun kadang, kebahagiaan yang punya makna biasanya justru datang dari sesuatu yang kita anggap sederhana.

🍁Seperti berkumpul bersama orang-orang yang kita cintai, keluarga, sahabat, hingga pasangan dan pacar seakan sudah cukup membuat kita begitu bahagia.

🍁Walaupun terdengar sepele dan biasa, Namun akan ada waktunya dimana kita akan sadar bahwa sesuatu yang sederhana-lah yang bisa membuat kita bahagia.

🍁 Kapan itu ? saat kamu merasakan sendirian, dan kesepian.

🍁Pada kondisi inilah kamu akan mengerti pentingnya arti bahagia karena sebuah kebersamaan.

🍁Kebahagiaan biasanya terdiri dari dua hal, yaitu bahagia untuk diri sendiri dan bahagia dari orang lain.

🍁Bahagia untuk diri sendiri biasanya terjadi ketika kita mendapatkan sesuatu pencapaian.

🍁ada kepuasan tersendiri yang kita rasakan setelah pendapatkan hal tersebut.

🍁Walau kadang orang lain tidak bisa mengerti, kebahagiaan ini kadang kita simpan untuk diri kita sendiri.

🍁Sedangkan bahagia dari orang lain biasanya kita dapatkan dari orang-orang disekitar kita, Teman, sabahat, pacar, pasangan, orang tua, dan keluarga adalah orang-orang yang sering membuat kita bahagia dan tersenyum.


Semoga bermanfaat.

Post a Comment

0 Comments